Formula Bar Excel (Cara Menampilkan dan Menghilangkannya)

halimah

formula bar excel
  • Ketika ingin melihat rumus atau formula yang ada di sel C5.
  • Maka kursor harus menyorot ke sel C5.
  • Secara otomatis formula bar akan menampilkan rumus yang ada di sel C5.
  • Meskipun pada formula sel menampilkan rumus akan tetapi pada sel tidak berubah, tetap menampilkan hasilnya saja.

2. Menampilkan Rumus Di Sel Aktif

Demikian juga ketika ingin menampilkan rumus tampil pada sel aktif, ada caranya tersendiri. Tidak hanya tampil di formula bar saja saat sedang disorot, caranya dengan menggunakan tombol pada keyboard. Langkahnya adalah sebagai berikut:

  • Sorot sel yang ingin ditampilkan rumusnya.
  • Cari tombol F2 pada keyboard, kemudian tekan.
  • Secara otomatis rumus akan tampil pada sel aktif tersebut.
  • Cara ini hanya berlaku pada satu sel yang disorot saja. Sehingga saat ingin mengetahui sel yang lain, maka harus mengulang cara yang sama satu demi satu.

3. Menggunakan Ribbon Excel

Kali ini bisa menggunakan fitur show formulas pada ribbon Excel.

  • Seret pada sel yang diinginkan.
  • Kemudia carilah menu formulas.
  • Kemudian pastikan berada pada grup auditing, Klik Show Formulas yang ada disana.
  • Semua rumus yang ada pada sheet tersebut akan tampil serentak.
  • Untuk mengembalikannya seperti semula setelah dikoreksi, maka tinggal melakukan klik lagi pada show formulas.

Memahami Formula Bar Excel adalah langkah awal untuk bisa memahami dengan baik Microsoft Excel. Ketika sudah menguasai dengan baik, maka akan lebih mudah saat mengaplikasikannya pada pekerjaan. Bagian mana yang dibutuhkan untuk menyelesaikannya dengan cepat dan tepat.

Originally posted 2023-02-11 06:26:17.

Tags

Bagikan:

Artikel Lainnya