Ukuran Foto 4×6 dalam MM, CM, Inchi dan Satuan Lainnya

halimah

Ukuran Foto 4x6

Loop.co.id – Ada banyak sekali dokumen yang membutuhkan ukuran foto 4×6. Dari mulai dokumen pekerjaan, pendidikan, pemerintahan dan lain sebagainya. Ini merupakan salah satu jenis foto yang paling banyak digunakan oleh masyarakat. Tidak hanya di Indonesia, tapi juga di seluruh dunia.

Memahami ukuran foto dengan baik akan membantu Anda untuk menyiapkan dokumen dengan tepat dan sesuai kebutuhan. Jika tidak, tentu saja akan muncul banyak kendala dan hal ini akan sangat menyita waktu. Terlebih lagi yang kita bicarakan adalah foto.

Foto ini menjadi salah satu persyaratan wajib dalam jenis dokumen apapun. Baik secara digital ataupun non digital, pengukurannya harus benar-benar tepat. Jangan sampai Anda melakukan kesalahan karena dampaknya tentu tidak akan baik.

Berapa Ukuran Foto 4×6 yang Benar Menurut Standar Internasional?

Berapa Ukuran Foto 4x6 yang Benar Menurut Standar Internasional

Semuanya pasti tahu kalau jenis dan ukuran foto di dunia ini sangat beragam. Ada yang menggunakan ukuran R seperti 2R, 5R, 10R dan lain-lain. Ada juga yang menggunakan ukuran panjang dan lebar konvensional Salah satunya adalah foto 4 x 6 yang sedang kita bahas ini.

Sebagai salah satu foto yang paling sering digunakan, tentu saja hampir semua orang pernah menggunakannya. Namun tahukah Anda, ternyata ukuran foto 4 x 6 ini tidak sama dengan angkanya. Ukuran aktual dari foto satu ini tidak bulat 4 x 6 melainkan 3,81 cm x 5,59 cm.

Ukuran tersebut merupakan ukuran penuh dari bidang foto yang dicetak. Bukan dikurangi atau diubah. Ternyata space atau border di sekeliling foto juga masuk ke dalam perhitungan ukuran itu sendiri. Foto dengan ukuran 4 x 6 memiliki border kiri dan kanan masing-masing berukuran 0,95 mm. Bisa kita bulatkan menjadi 1 mm.

Sedangkan di sisi atas dan bawah masing-masing border memiliki ketebalan 2,05 mm. Bisa kita bulatkan menjadi 2 mm saja. Ini merupakan ukuran standar dari foto itu sendiri. Jadi jangan sampai Anda menyepelekan pengukurannya. Terutama ketika hendak menggunakan foto dalam dunia digital.

Tabel Standar Foto Ukuran 4 x 6

Tabel Standar Foto Ukuran 4 x 6

Ketika ukuran border tidak dihitung dengan baik, maka secara otomatis ukuran dari foto 4 x 6 itu sendiri akan berubah menjadi lebih besar. Hal ini juga berlaku bagi jenis foto dengan ukuran lainnya seperti 2 x 3, 3 x 4 dan lainnya. Tentu saja dengan ketebalan border yang berbeda-beda antara yang satu dengan lainnya.

Agar bisa memahami konsep pengukuran di atas dengan lebih baik, Anda bisa merujuk pada tabel ukuran dari foto 4 x 6 berikut ini :

Detail Foto 4 x 6 dalam Mm

Lebar 38,1 mm Panjang 55,9 mm
Border Kiri 0,95 mm Border Kiri 2,05 mm
Border Kanan 0,95 mm Border Kanan 2,05 mm
Total 4 mm Total 60 mm

Detail Foto 4 x 6 dalam Cm

Lebar 3,81 mm Panjang 5,59 cm
Border Kiri 0,1 mm (dibulatkan) Border Kiri 0,2 cm (dibulatkan)
Border Kanan 0,1 mm (dibulatkan) Border Kanan 0,2 cm (dibulatkan)
Total 4 cm Total 6 cm

Detail Foto 4 x 6 dalam Inch

Lebar 1,5 Inch Panjang 52,2 Inch
Border Kiri 0,04 Inch (dibulatkan) Border Kiri 0,08 Inch (dibulatkan)
Border Kanan 0,04 Inch (dibulatkan) Border Kanan 0,08 Inch (dibulatkan)
Total 1,58 Inch Total 2,36 Inch

Dengan merujuk pada tabel di atas, kami jamin Anda akan memahami bagaimana cara pengukuran dari foto 4 x 6 ini secara lebih detail. Ada banyak aplikasi yang bisa Anda gunakan untuk melakukan pengukuran secara detail seperti ini. Salah satunya adalah Adobe Photoshop atau bahkan Paint.

Ukuran Foto 4×6 dalam dunia digital

Ukuran Foto 4x6 dalam dunia digital

Jika pembahasan di atas merujuk pada pengukuran foto secara aktual, maka berbeda lagi jika Anda hendak melakukan pembuatan foto ukuran 4 x 6 secara digital. pada pengukuran secara digital ada aspek lain yang harus dipertimbangkan selain ukuran panjang dan lebar.

Ukuran tersebut adalah resolus atau density. Sederhananya kita bisa menganggap density atau resolusi ini sebagai ketajaman atau kedalaman dari sebuah gambar. Semakin besar ukuran density yang diterapkan, tentu akan semakin tinggi juga kualitas foto tersebut.

Namun hal ini juga akan berpengaruh pada kapasitas penyimpanan foto (byte) pada perangkat. Memahami density ini juga sangat penting. Pasalnya seringkali dokumen online mewajibkan Anda untuk mengirimkan foto dengan batas ukuran maksimal. Jangan lupa juga kalau pengukuran foto dalam dunia digital mengharuskan Anda menggunakan satuan Pixel (px).

Jika tidak memahami cara pengaturan density-nya, tentu saja hal ini akan menjadi sangat sulit. Pada kesempatan kali ini kami telah meriset beberapa ukuran foto 4 x 6 yang paling banyak digunakan di dunia digital. Langsung saja ikuti penjelasan selengkapnya pada tabel di bawah ini.

Density (px/Inch) Lebar Panjang Ukuran Penyimpanan
72 113 px 170 px 56,3 Kb
144 228 px 343 px 229,1 Kb
288 456 px 686 px 916,5 Kb
640 1013 px 1524 px 4,4 Mb
1280 2026 px 3049 px 17,7 Mb
2560 (HD) 4052 px 6098 px 70,7 Mb
5120 (Ultra HD) 8103 px 12195 px 282,7 Mb

Dengan merujuk pada tabel di atas, kami jamin Anda bisa lebih memahami logika pengukuran foto pada dunia digital dengan lebih mudah. Tidak hanya deretan resolusi yang sudah kami berikan di atas, Anda juga bisa menggunakan angka resolusi lainnya secara custom.

Penggunaan Ukuran Foto 4×6 Dalam Kehidupan Sehari Hari

Tidak bisa disangkal, ukuran foto 4×6 ini memang memiliki banyak sekali manfaat dalam kehidupan sehari-hari. Sangat penting sekali bagi Anda untuk memahaminya secara detail. Lantas apa saja manfaat dari penggunaan ukuran foto satu ini? Mari kita bahas satu persatu.

Persyaratan untuk melamar pekerjaan

Persyaratan untuk melamar pekerjaan

Umumnya foto yang digunakan ketika hendak melamar pekerjaan adalah foto 4 x 6. Tap ada juga beberapa perusahaan yang mengharuskan Anda mengirimkan foto berukuran 3 x 4, atau bahkan keduanya..

Digunakan untuk pembuatan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK)

Digunakan untuk pembuatan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK)

Semua orang pasti tahu kalau surat berkelakuan baik yang dirilis oleh pihak Kepolisian menggunakan foto ukuran 4 x 6 di bagian depannya dan mendapatkan stempel serta tanda tangan pejabat Polri yang berwenang.

Pembuatan Ijazah dan dokumen pendidikan lainnya

Pembuatan Ijazah dan dokumen pendidikan lainnya

Foto ukuran 4 x 6 juga biasa dijadikan foto utama untuk Ijazah, transkrip nilai, sertifikat kompetensi dan dokumen pendidikan penting lainnya yang tidak bisa kami sebutkan seluruhnya disini.

Persyaratan dokumen pernikahan

Persyaratan dokumen pernikahan

Foto dengan ukuran 4 x 6 juga biasa digunakan untuk kelengkapan dokumen pernikahan. Tentu saja dilengkapi dengan dokumen lain yang tidak kalah penting di dalam proses registrasi pernikahan itu sendiri di KUA.

Bagaimana? banyak sekali bukan manfaat dari ukuran foto 4×6 ini? pahami penjelasan di atas secara menyeluruh agar Anda tidak melakukan kesalahan ketika hendak membuat atau menggunakan ukuran foto satu ini dalam aktivitas sehari-hari.

Artikel Terkait

Originally posted 2023-02-16 09:09:47.

Tags

Bagikan:

Artikel Lainnya