2 Teknik Analisis Data (Kuantitatif & Kualitatif) dan Pengolahan Data

halimah

2 Teknik Analisis Data (Kuantitatif & Kualitatif) dan Pengolahan Data

Tujuan Analisis Data

tujuan analisis data

Tentu saja analisis data ini mempunyai tujuan yang akan dicapai dalam suatu proses penelitian. Bisa dikatakan bahwa analisis data termasuk salah tahapan yang dilakukan dalam penelitian, dan berkaitan erat dengan desain penelitian serta masalah yang sebelumnya sudah ditentukan.

Teknik analisis data ini hanya bisa dilakukan apabila poin-poin penelitian yang dibutuhkan telah terpenuhi, contohnya saja pengumpulan data sudah tepat dan sesuai dengan permasalahan dalam rencana penelitian.

Sedangkan tujuan dari teknik analisis data, yakni untuk menentukan dan memperoleh kesimpulan secara menyeluruh yang didapatkan dari semua data penelitian yang sebelumnya sudah dikumpulkan. Selain itu, ini juga berfungsi untuk menjelaskan dan mendeskripsikan data-data hasil penelitian agar mudah dipahami.

Macam-macam Teknik Analisis Data

Secara umum, ada dua jenis teknik analisis data yang dilakukan pada saat penelitian. Kedua teknik tersebut adalah penelitian secara kualitatif dan kuantitatif. Untuk penjelasan secara lebih lanjut, simak informasi yang ada di bawah ini.

1. Analisis Data Kualitatif

Analisis Data Kualitatif

Analisis data kualitatif, yakni analisis data yang didapatkan dari data-data hasil rekaman, catatan, wawancara, tinjauan pustaka, dan juga partisipasi. Teknik yang satu ini lebih berfokus pada data-data yang sifatnya kualitatif.

Originally posted 2023-01-18 20:35:23.

Tags

Bagikan:

Artikel Lainnya