Rumah Adat DKI Jakarta, Jenis, Sejara dan Gambar Contohnya

Fitri Winengsih

Rumah Adat DKI Jakarta, Jenis, Sejara dan Gambar Contohnya

Loop.co.idRumah Adat DKI Jakarta – Indonesia merupakan sebuah negara yang terdiri dari beribu – ribu pulau serta berbagai macam budaya yang ada. Setiap daerah di Indonesia pastinya memiliki ciri khas yang menonjolkan budaya di daerah tersebut.

Ciri khas tersebut dapat berupa makanan khas daerah, kesenian, senjata, hingga rumah adat. Setiap budaya memiliki ciri khas rumah adat tersendiri. Salah satu contohnya adalah rumah adat betawi yang merupakan rumah adat dari DKI Jakarta. Rumah adat betawi memiliki beberapa jenis rumah adat.

Di balik pembangunan dan ornamennya, rumah adat biasanya memiliki makna-makna filosofis yang berkaitan erat dengan kehidupan dan sejarah. Rumah adat betawi juga dikenal dengan nama rumah kebaya. Selain rumah kebaya, terdapat lagi tiga jenis rumah adat betawi lainnya.

Sejarah Rumah Adat Betawi

Betawi berasal dari kata “Batavia” yang merupakan nama Jakarta pada zaman penjajahan dahulu. Betawi merupakan salah satu etnis di Indonesia yang baru muncul pada tahun 1930 setelah dilakukan sensus penduduk zaman kolonial Belanda.

Etnis betawi sering diartikan sebagai penduduk yang bertempat atau mendiami Jakarta. Asal usul etnis betawi ini merupakan gabungan dari beberapa suku yang tersebar di seluruh penjuru Indonesia, seperti Jawa, Bali, Sunda, Makassar, dan sebagainya. Pernikahan antar suku ini yang kemudian mendiami Jakarta akan menjadi cikal bakal masyarakat betawi.

Rumah adat betawi pun merupakan akulturasi budaya dari masyarakat yang mendiami Jakarta. Rumah adat betawi dipengaruhi oleh budaya lokal dan internasional. Budaya lokal yang mempengaruhi adalah Jawa dan Sunda.

Tags

Bagikan:

Artikel Lainnya