Alamat Kantor Dakota Cargo Jam Operasional, dan No Telpon

Nizar Change

Mengapa Harus Memilih Dakota Cargo

Loop.co.id – Alamat kantor Dakota Cargo dibutuhkan oleh pelanggan yang sedang ini menggunakan jasa ekspedisi ini. Dengan banyaknya alamat kantor Dakota Cargo di seluruh Indonesia, pelanggan dapat memilih kantor yang terdekat dengan lokasi dimana mereka tinggal.

Dakota Cargo seringkali menjadi pilihan pelanggan jika ingin mengirim barang dengan berat dan volume yang besar. Perusahaan yang berkantor pusat di Bekasi ini sudah bekerjasama dengan banyak perusahaan untuk mendistribusikan produk mereka.

Tidak perlu ragu untuk menggunakan jasa Dakota Cargo karena perusahaan ini sangat terpercaya. Kamu bisa menemukan alamat kantor Dakota Cargo di artikel ini jika kamu ingin mengirim paket melalui ekspedisi ini.

Sekilas Tentang Dakota Cargo

Sekilas Tentang Dakota Cargo

Dengan perkembangan teknologi yang semakin hari semakin canggih, saat ini belanja dan bertransaksi dapat dilakukan secara online. Oleh karena itu, saat ini jasa ekspedisi bersaing untuk mendapatkan hati pelanggan dengan menyediakan pelayanan terbaik dan harga murah.

Dakota Cargo adalah perusahaan ekspedisi yang bergerak di bidang pengiriman barang dan dokumen di dalam maupun luar negeri. Perusahaan ini membantu pelanggan untuk melakukan kegiatan distribusi barang atau dokumen dengan aman dan cepat.

Baca Juga  Alamat Anteraja Hub Cimahi: Jam Operasional, No WA, No Telp

Mengapa Harus Memilih Dakota Cargo?

Mengapa Harus Memilih Dakota Cargo

Ada beberapa alasan mengapa pelanggan memilih jasa Dakota Cargo untuk mengirimkan barangnya. Yaitu alasan keamanan, kecepatan pengiriman, adanya asuransi, dan harga ekspedisi yang cenderung terjangkau.

Keamanan Dakota Cargo tidak perlu diragukan lagi. Ekspedisi ini telah dipercaya oleh perusahaan besar dan telah memiliki banyak alamat kantor Dakota Cargo di seluruh Indonesia. Perusahaan seperti Kalbe Farma, Pharos, dan Bayer juga pernah mempercayakan pengiriman mereka kepada Dakota Cargo.

Pengiriman Dakota Cargo juga cenderung cepat. Berbeda dengan ekspedisi kargo lainnya, Dakota Cargo dapat menjamin pengiriman tepat waktu kepada pelanggan. Jika durasi pengiriman meleset dari perkiraan, Dakota Cargo bersedia mengganti biaya pengiriman sepenuhnya.

Dakota Cargo juga menyediakan asuransi bagi pelanggan yang ingin menambahkan keamanan ekstra kepada pengirimannya. Apabila terjadi kerusakan atau keterlambatan pengiriman, Dakota Cargo akan mengembalikan 100% biaya kepada pelanggan.

Tarif yang dikenakan oleh Dakota Cargo cenderung terjangkau. Oleh karena itu, banyak sekali perusahaan yang mempercayakan pengiriman mereka ke Dakota Cargo. Pelanggan juga dapat memilih tarif berdasarkan dengan jenis layanan yang diperlukan.

Ada lima jenis layanan yang disediakan oleh Dakota Cargo yaitu:

1. Kiriman Reguler

Layanan ini merupakan layanan pengiriman barang atau dokumen dengan durasi perjalanan yang relatif singkat. Tarif dan lama durasi perjalanan tergantung pada jarak antara pengirim dan penerima. Semakin jauh jarak pengirim dan penerima, maka biaya yang dikenakan akan semakin mahal.

2. Kiriman Two Day Service

Layanan ini merupakan layanan yang menjanjikan paket atau dokumen diterima maksimal dua hari setelah paket diproses oleh pengirim. Apabila paket tiba melebihi dua hari, maka Dakota Cargo akan mengembalikan biaya pengiriman secara penuh.

3. Kiriman Top Urgent

Layanan ini merupakan layanan esok sampai. Jika pengirim memproses paket di hari ini, maka paket akan tiba esok hari ke alamat penerima. Jika paket tiba tidak sesuai estimasi waktu yang ditentukan, maka biaya pengiriman akan ditanggung penuh oleh Dakota Cargo.

Baca Juga  Cek Resi Anteraja Reguler, Cargo, dan Economy Secara Online

4. Kiriman Door To Door

Layanan ini merupakan layanan yang menerima penjemputan paket ke alamat pengirim. Paket tersebut kemudian akan di antarkan ke depan pintu alamat penerima. Dengan demikian, pelanggan tidak perlu lagi harus mengantarkan paket ke alamat kantor Dakota Cargo.

5. Layanan Door To Port

Layanan ini adalah layanan dimana paket dijemput di alamat pengirim, lalu penerima mengambilnya sendiri di alamat kantor Dakota Cargo terdekat.

6. Layanan Multidrop

Layanan ini merupakan layanan yang hanya tersedia di Jabodetabek. Dengan layanan ini, pelanggan dapat mengirimkan paket ke beberapa alamat sekaligus. Dakota Cargo akan siap mengantarkan paket ke alamat-alamat yang dituju.

7. Layanan Truck Charter

Layanan ini akan sangat berguna jika kamu membutuhkan kendaraan besar untuk mengirim barang dalam jumlah banyak. Kamu bisa menyewa truck di Dakota Cargo dengan biaya yang telah disepakati sebelumnya.

Alamat Kantor Dakota Cargo Pusat

Alamat Kantor Dakota Cargo Pusat

Berikut adalah alamat kantor Dakota Cargo yang berpusat di kota Bekasi.

AlamatJl. Wibawa Mukti II Nomor 8 Jatiasih, Kota Bekasi, Indonesia.
Telepon021 8223782, 021 82437971
Fax021 82401076

Alamat Kantor Dakota Cargo Cabang Dan Agen

Alamat Kantor Dakota Cargo Cabang Dan Agen

Demi bisa memberikan layanan yang terbaik kepada pelanggan, kantor Dakota Cargo sudah tersedia di berbagai macam daerah di Indonesia. Pelanggan dapat mendatangi kantor cabang atau agen untuk mendapatkan beberapa layanan yang disediakan oleh Dakota Cargo.

Berikut adalah alamat Dakota Cargo yang dapat kamu cek dalam format excel:

Daftar Alamat Cabang dan Agen Dakota CargoDisini

Selain itu, kamu juga dapat mengecek alamat kantor Dakota Cargo melalui situs resmi Dakota Cargo. Berikut adalah link resmi website Dakota Cargo:

Baca Juga  Cek Tarif Sap Express Secara Online dan Jenis Layanan
Situs Resmi Dakota CargoDisini

Apa Saja Jenis Layanan Di Setiap Alamat Kantor Dakota Cargo?

Apa Saja Jenis Layanan Di Setiap Alamat Kantor Dakota Cargo

Ada banyak layanan yang dapat kamu lakukan di setiap kantor Dakota Cargo. Dakota Cargo berusaha untuk memberikan layanan yang terbaik bagi pelanggan dengen disediakannya kantor-kantor cabang di seluruh Indonesia. Daftar layanan tersebut meliputi:

  • Pengantaran paket. Pelanggan dapat mengantarkan paket yang akan dikirim ke alamat penerima melalui kantor Dakota Cargo. Nantinya, resepsionis akan mendata dan memberikan resi pengiriman kepada pelanggan.
  • Pengambilan paket. Penerima yang menggunakan layanan jenis Door To Port dapat mengambil paketnya di alamat Dakota Cargo terdekat dengan alamat rumah penerima.
  • Pengajuan komplain. Pelanggan dapat mengajukan komplain ke kantor Dakota Cargo terdekat apabila ada masalah terkait paket yang dikirim menggunakan ekspedisi ini.
  • Calon kurir Dakota Cargo juga dapat melamar pekerjaan dan melakuka seleksi di kantor cabang Dakota Cargo yang telah ditentukan.
  • Pelanggan juga dapat mengurus asuransi pengiriman di kantor cabang Dakota Cargo agar paket yang dikirim lebih aman dari resiko kerusakan atau kehilangan selama pengiriman.
  • Selain itu, pelanggam juga dapat mengklaim asuransi pengiriman barang yang rusak atau hilang. Caranya adalah datangi kantor Dakota Cargo terdekat dan ajukan klaim asuransi kepada resepsionis. Jangan lupa juga bawa form yang diperlukan.

FAQ Alamat Kantor Dakota Cargo

FAQ

Apakah Dakota Cargo Dapat Mengantarkan Paket Langsung Ke Alamat Saya?

Dakota Cargo dapat mengirimkan paket langsung ke alamat penerima jika pelanggan menggunakan layanan Reguler. Pelanggan juga dapat mengkonsultasikan hal ini ke customer service Dakota Cargo.

Berapa Lama Pengiriman Menggunakan Layanan Reguler Dakota Cargo?

Estimasi pengiriman reguler Dakota Cargo adalah 3-5 hari tergantung pada jarak antara pengirim dan penerima paket.

Akhir Kata

Alamat kantor Dakota Cargo tersebar di hampir seluruh wilayah Indonesia. Kantor-kantor ini berfungsi untuk membantu menangani segala macam kebutuhan pelanggan terkait pengiriman termasuk mengajukan komplain, mengambil paket, dan sebagainya.

Originally posted 2023-02-18 20:25:53.

Tags

Bagikan:

Artikel Lainnya