6 Aplikasi Video Call Random Terbaik dan Seru Terbaru 2022

Fitri Winengsih

Aplikasi Video Call Random

Aplikasi Video Call Random-Smartphone dan laptop adalah dua faktor utama yang mempercepat perkembangan komunikasi antar manusia. Sebelum adanya dua benda ini, komunikasi yang paling cepat hanya bisa dilakukan dengan menggunakan telepon saja. Telepon memang praktis, namun media yang digunakan hanya lah suara, tidak bisa berkirim gambar apalagi panggilan video.

Saat smartphone sudah merajalela dan harga kuota sudah semakin murah, pengguna smartphone mulai beralih ke panggilan video atau video call. Tidak hanya suara saja, pengguna bisa berkomunikasi dengan orang lain dalam bentuk video real time. Tentu saja, komunikasi seperti ini semakin mendekatkan kita kepada orang yang berada jauh dari tempat kita.

Lalu, setelah video call mulai populer, muncul lah sistem baru bernama video call random. Berkomunikasi dengan panggilan video namun dengan strangers atau orang tak dikenal, bukan hal yang mustahil untuk dilakukan di era sekarang ini. Apa sih serunya melakukan video call random? Mari simak ulasan mengenai video call random di bawah ini.

Video Call Dengan Orang Random Yang Tak Dikenal

Kalau bicara tentang video call, pasti yang terpikir pertama kali adalah berkomunikasi lewat panggilan video bersama kekasih, keluarga, atau teman dekat. Kehangatan dalam komunikasi melalui suara dan tatap muka virtual seperti ini tidak bisa dilakukan dengan sembarang orang.

Alasannya simpel, jika dilakukan bersama dengan teman yang tidak terlalu akrab, video call akan terasa awkward dan tidak menyenangkan.

Namun, beberapa tahun belakangan ini muncul tren baru dalam video call, yaitu video call random. Artinya, pengguna melakukan video call dengan orang yang tidak dikenal, bahkan sampai dari negara lain.

Sistem seperti ini bisa dilakukan tanpa harus mengetahui nomor telepon lawan bicara sehingga bisa dilakukan kapan saja ketika diinginkan. Tentu saja, orang yang menjadi lawan bicara adalah random, tidak bisa kita tentukan sebelumnya.

Misalkan kalian melakukan video call random, kalian tidak bisa memilih terlebih dahulu ingin bertemu dengan perempuan atau laki – laki, umur sekian, dan status sosial tertentu. Kalian benar – benar dipertemukan dengan orang random dengan segala jenis dan kemungkinan yang ada.

Oleh karena itu, tidak menutup kemungkinan kalian bisa bertemu dengan orang dari negara yang jauh seperti Amerika atau Perancis, atau bahkan bertemu dengan tetangga di samping rumah kalian sendiri.

Kenapa Video Call Random Popular?

Video call random mulai populer beberapa tahun belakangan ini. Alasan utamanya tentu karena platform ini baru tersedia beberapa tahun ke belakang. Namun, alasan lain yang mendorong pengguna untuk menggunakan platform tersebut adalah karena adanya konten viral yang sering muncul pada Instagram, Tiktok, dan Twitter. Banyak youtuber dan konten kreator ternama yang menggunakan video call random untuk membuat konten lucu maupun romantis ala mereka.

Setelah itu, pengguna media sosial yang melihat konten tersebut pun banyak yang tertarik menggunakan platform tersebut untuk mencobanya. Tidak heran, situs dan aplikasi video call random pun dipenuhi dengan pengguna yang penasaran dengan situs tersebut.

Siapa yang tidak ingin mencari hiburan secara langsung seperti yang dilakukan oleh konten kreator tersebut? Pasti semuanya ingin, apalagi jika sedang jenuh.

Namun, penggunaan video call random ini sebenarnya sudah lama dilakukan oleh orang yang tahu platform tersebut. Banyak sekali orang yang curhat tentang kehidupannya kepada orang random di video call random ini.

Mengapa? Karena terkadang, curhat kepada seseorang yang tidak mengenali kita di dunia nyata terasa lebih nyaman karena orang tersebut tidak akan menjudge apa pun yang kita ucapkan, hanya mendengarkan saja. Ini merupakan salah satu alasan kuat lainnya, selain karena terpengaruh oleh konten kreator.

Daftar Aplikasi Video Call Random

Platform yang menyediakan video call random ada dua jenis, yaitu situs dan aplikasi. Kedua jenis ini sama saja, namun khusus untuk aplikasi Android, kalian tidak bisa mengaksesnya menggunakan laptop atau komputer kalian.

Kalian hanya bisa menggunakan smartphone Android kalian saja. Namun, pengguna di aplikasi dan laptop bisa saling bertemu karena menggunakan satu server yang sama.

Tanpa berlama – lama lagi, berikut adalah beberapa aplikasi video call random yang bisa kalian gunakan secara gratis:

1. OmeTV

Aplikasi pertama yaitu OmeTV, salah satu aplikasi ternama dalam hal video call random. Tingkat popularitas OmeTV sangat tinggi, hal ini dikarenakan OmeTV sudah hadir sejak beberapa tahun ke belakang.

Sebelum ramai digunakan oleh konten kreator, aplikasi ini sudah digunakan oleh banyak orang untuk melakukan video call dengan strangers dari berbagai negara, termasuk Indonesia. Bahkan, OmeTV sering sekali mempertemukan pengguna dari negara yang sama sehingga bisa dengan mudah melakukan komunikasi dengan bahasa yang sama.

2. HOLLA – Live Random Video Chat

Selanjutnya ada Holla, aplikasi video call random yang juga populer di kalangan pengguna smartphone. Aplikasi ini bisa digunakan untuk video call random dan chat random, tergantung keinginan penggunanya.

Terdapat pengguna yang berasal dari190 negara di dunia, sehingga kalian juga bisa bertemu dengan pengguna lain untuk mencoba berkomunikasi dengan bahasa Inggris. Bahkan, kalian juga bisa memilih jenis kelamin dan umur lawan bicara kalian pada aplikasi ini.

3. Chatous

Chatous, aplikasi yang bisa kalian gunakan untuk berkomunikasi dengan orang dari berbagai belahan dunia. Kalian bisa melakukan video call dengan orang random, chatting, dan juga bisa bertemu dengan orang yang memiliki ketertarikan yang sama.

Kalian bisa menggunakan hashtag untuk menemukan orang yang sama – sama tertarik dengan topik tertentu. Selain itu, kalian juga bisa melakukan komunikasi secara anonymous, artinya identitas kalian bisa disembunyikan selama berkomunikasi sehingga kalian akan tetap aman dari stalker yang akan mencari identitas kalian.

Baca juga: Cara Siaran Langsung di Tiktok

4. Bermuda Video Chat

Seperti nama Segitiga Bermuda, aplikasi video call random selanjutnya adalah Bermuda Video Chat. Aplikasi ini datang dengan fitur unggulan seperti pemilihan gender dan lokasi sehingga lebih mudah dan nyaman dalam komunikasi.

Selain video call secara random, kalian juga bis berkenalan dan menambahkan teman di akun kalian untuk saling komunikasi di lain waktu. Juga terdapat stiker dan filter kamera untuk digunakan saat menggunakan video call.

Satu fitur yang jarang ada di aplikasi video call random lainnya yaitu fitur terjemahan real time. Kalian tidak perlu repot – repot menerjemahkan chat lawan bicara jika ia menggunakan bahasa asing, aplikasi ini sudah otomatis menerjemahkannya untuk kalian.

5. Camsurf

Aplikasi video call random selanjutnya cukup unik, yaitu Camsurf. Aplikasi ini memperbolehkan penggunanya untuk saling melakukan video call random tanpa harus login terlebih dahulu.

Fitur pemilihan lokasi dan bahasa juga sangat memudahkan pengguna dalam chat serta video call karena komunikasi bisa dilakukan dengan bahasa yang sama. Bahkan, jika kalian menemukan lawan jenis yang menarik di daerah kalian, kalian bisa langsung berkenalan dengan orang tersebut. Menarik bukan?

Baca juga: Mango Live Mod Apk

6. Random Live Call: Free Video Call: LiveChat

Mungkin belum banyak yang mendengar tentang aplikasi ini karena terbilang baru, namun aplikasi ini juga lumayan populer di Google Play Store. Aplikasi ini bernama Random Live Call dan bisa kalian dapatkan dengan gratis.

Sama seperti aplikasi lainnya, kalian bisa bertemu dengan strangers, mengobrol secara anonymous, berkenalan dan saling menambahkan teman pada akun, bahkan bisa melakukan prank ke pengguna lain, tergantung dari kreativitas kalian masing – masing. Seru bukan?

Selain enam aplikasi di atas, terdapat banyak sekali aplikasi video call random lainnya yang bisa kalian gunakan pada smartphone kalian. ParaU, ChatAlt, Chatruletka, Mumu, dan Azar adalah beberapa contoh lainnya yang bisa kalian jadikan alternatif dalam melakukan video call random.

Dengan memilih lokasi, kalian bisa berbincang – bincang dengan orang dari luar negeri, asalkan kalian paham dengan bahasa mereka dan bisa berbicara dengan bahasa yang sama. Atau, jika kalian menguasai bahasa Inggris, kalian sudah bisa bercakap – cakap dengan orang asing karena bahasa Inggris merupakan bahasa Internasional saat ini.

Beberapa Hal Yang Perlu Diperhatikan Saat Menggunakan Aplikasi Video Call Random

Mengobrol dengan strangers sangat menyenangkan, apalagi jika kita bertemu dengan orang yang cocok untuk diajak berbicara. Sekedar bertanya kabar hari ini atau bertanya tentang situasi di daerahnya merupakan topik yang umum dibicarakan saat mengobrol pada video call random. Bahkan, ada yang sampai nyaman dan lanjut ke hubungan yang lebih serius lho!

Namun, tidak bisa dipungkiri bahwa ada beberapa kasus dimana kalian bisa bertemu dengan orang yang memiliki niat jahat. Mereka bisa menyamar menjadi orang yang mengasyikkan lalu perlahan – lahan mencuri data pribadi kalian dari percakapan kecil yang sudah ditata rapi oleh mereka.

Secara tidak sadar, kalian bisa saja membeberkan identitas dan data pribadi kalian kepada orang tersebut karena dirasa “aman”. Oleh karena itu, agar tidak terjadi hal – hal seperti ini, kalian harus memperhatikan beberapa hal di bawah ini:

  1. Jangan bocorkan data pribadi kalian kepada siapa pun, karena kalian baru pertama kali bertemu dengan mereka dan tidak tahu latar belakang mereka seperti apa
  2. Hindari perbincangan yang negatif seperti berkata kasar atau saling mengejek suku, ras, dan agama
  3. Jangan gunakan aplikasi ini untuk tindakan yang negatif
  4. Jika bertemu dengan orang yang mencurigakan, segera lah skip atau lanjut ke orang berikutnya
  5. Jika merasa nyaman berbincang dengan seseorang di aplikasi ini, tetap waspada dan jangan berikan identitas secara langsung karena hal tersebut sangat berbahaya
  6. Laporkan pada admin aplikasi jika ada seseorang yang sudah jelas melakukan tindakan kejahatan di aplikasi ini agar orang tersebut segera diblokir oleh aplikasi yang kalian gunakan
  7. Selalu waspada terhadap segala kemungkinan terburuk agar kalian tidak menyesal setelah menggunakan aplikasi video call random seperti ini

Baca juga: Cara Video Call WhatsApp Web di Laptop

Penutup

Demikianlah ulasan mengenai aplikasi video call random yang bisa kalian gunakan dengan gratis pada smartphone kalian. Jika kalian sedang bosan dan ingin curhat dengan orang random, tentu aplikasi ini adalah salah satu media terbaik yang bisa kalian gunakan.

Ingat, karena kalian bertemu dengan strangers atau orang tidak dikenal, jangan pernah sebarkan identitas asli kalian apalagi hingga nomor kartu kredit dan pin ATM kalian. Semoga artikel ini bermanfaat untuk kita semua. Selamat mencoba!

Originally posted 2023-02-11 00:25:29.

Tags

Bagikan:

Artikel Lainnya